Tragedi Sirkus, Harimau Terkam Anak Perempuan 8 Tahun Hingga Tewas

Oleh: - 4 November 2014  |

Instagram

Sirkus Harimau di China
Sirkus Harimau di China (dailymaul.co.uk)

Seekor harimau sirkus menyerang salah seorang penonton yang masih berusia delapan tahun hingga tewas, kejadian nahas itu terjadi pada akhir bulan Oktober 2014 lalu di taman hiburan di derah Chongqing, wilayah China bagian barat daya.

Korban yang berjenis kelamin perempuan diketahui bernama Juan Niu, sebelum diterkam harimau Juan Niu secara diam-diam menyelinap tanpa sepengetahuan orang tuanya mendekat ka arena sirkus, tempat sang harimau melakukan aksinya.

Harimau yang sedang malakukan pertunjukan tiba-tiba menyambar Juan Niu kemudian mencabik-cabiknya di arena pertunjukan. Kru sirkus kemudian berusaha menyelematkan Juan Niu, sayang saat Harimau sudah berhasil dilumpuhkan, Juan Niu mengalami luka yang sangat parah dan meningal ketika perjalanan ke rumah sakit.

Baca juga:

Kejadian ini baru terungkap seminggu kemudian atau awal Oktober 2014 ini, pihak Sirkus sebelumnya hendak menutup-nutupi kasus tersebut dengan cara memberikan santunan kepada pihak keluarga Juan Niu agar tidak membeberkan kasus tersebut ke media.

Dilansir dailymail.co.uk, Selasa (4/11/2014), Manchu Hung, juru bicara sirkus tersebut mengungkapkan bahwa kejadian serupa pernah terjadi sebelumnya. Manchu menegaskan bahwa sirkusnya sangat memperhatikan keamanan penonton, dia juga mengakui telah memberikan santunan terhadap keluarga korban, Juan Niu.

“Ini adalah bencana yang pernah terjadi, dan kami sangat mengutamakan keselamatan pengunjung. Kami membayar biaya dan kompensasi kepada keluarga korban, dan kami tidak kejadian serupa terulang lagi,” ujarnya.

Berita Terkait.

Tinggalkan Balasan